Cara Mengatasi Flashdisk Write Protected

Cara Mengatasi Flashdisk Write Protected

Diposting pada

Cara Mengatasi Flashdisk Write Protected – Cara paling pertama kamu pikirkan saat flashdisk terkena virus pastinya dengan cara format hardisk. Dan cara paling mudah untuk format flashdisk adalah lewat file explorer windows. Tapi taukah kamu masih ada cara lain yang lebih bagus dan aman saat format flashdisk kena virus.

Flashdisk sendiri adalah  sebuah media penyimpanan yang cukup praktis untuk  digunakan. Memiliki ukuran yang kecil, portabel, dan mudah dibawa kemana-mana membuat media penyimpanan ini masih menjadi yang paling favorit.

Nah,namanya media penyimpanan pastinya masalah yang sering terjadi adalah terkena virus komputer. Virus ini biasanya ada saatkita menghubungkan flashdisk ke komputer yang terjangkit  virus.

Jika kita menghubungkan flashdisk yang berisi virus ke pc kita tentunya akan menjadi masalah. Cara paling mudah mmenghilangkan virus di flashdisk adalah dengan format flashdisk.

Mengatasi Flashdisk Write Protected

Format flashdisk sebenarnya tidak jauh berbeda dengan format hardisk. Ada 2 cara paling aman untuk menghapus data flashdisk kamu. Yakni melalui Windows Explorer dan melalui CMD.

1. Format Flashdisk lewat Windows Explorer

Cara paling umum untuk format flashdisk adalah melalui Windows Explorer, berikut caranya:

  1. Langkah pertama, hubungkan flashdisk pada port USB yang ada pada komputer atau laptop kamu. Agar virus tidak aktif kamu bisa membaca Cara Mengamankan Laptop/PC Dari Virus Tanpa Antivirus.
  2. Buka Windows Explorer pilih Computer dan klik kanan pada drive Flashdisk dan pilih Format.cara-format-hardisk
  3. Akan muncul jendela Format USB Drive. Cek kapasitas, File system, dan allocation unit size. Biarkan semuanya default. Pada bagian Quick Format bisa kamu centang bila flashdisk masih baru atau data flashdisk  sedikit. Namun bila Flashdisk dalam keadaan penuh dan banyak  daya kamu bisa menghilangkan ceklis  agar proses format lebih sempurna. Jika sudah klik Start.format-flashdisk-yang-benar
  4. Setelah mengklik start kamu akan mendapat notifikasi pop-up bahwa format akan menghapus semua data  yang dipunya. Jika setuju klik saja OK.cara-format-flashdisk-mudah
  5. Proses format flashdisk akan mulai berjalan dan saat sudah selesai  akan ditandai  dengan pop up notifikasi Format Complete.

Cara pertama ini tentunya sudah banyak yang tau. Selain  menggunakan Windows Explorer masih ada cara lainnya yakni dengan CMD. Berikut caranya.

Baca juga : Cara Booting Flashdisk Windows 10 dan 7

Flashdisk error dan susah terbaca laptop? coba Cara Mengatasi Flashdisk Tidak Terbaca

2. Format Flashdisk pakai CMD

Buat  yang berlum terbiasa dengan perintah-perintah di CDM tentunya akan sedikit kebingungan dan rumit.

Cara format flashdisk pakai CMD biasanya dilakukan saat hardisk  mengalami error Write Protected atau hal lainnya. Berikut cara format ini juga bisa digunakan untuk format hardisk.Berikut caranya:

  1. Colokkan flashdisk  dan buka Command Promt atau CMD dengan Run as administrator. Program CMD bisa kamu temukan di  start dan ketikkan cmd.exe atau command prompt.
  2. Setelah terbuka ketikkan perintah diskpart enter dan dilanjut dengan perintah list disk enter.
  3. Akan muncul daftar disk yang ada di komputer/laptop kamu. Silahkan cek pada bagiansize untuk menentukan mana yang merupakan disk flashdisk kamu.
  4. Jika sudah tau, ketikkan perintah select disk 2 (karena flashdisk admin ada di disk 2) enter.format-flashdisk-lewat-CMD
  5. Ketikkan perintah clean. Tunggu hingga muncul tulisan Diskpart succeeded in cleaning the disk yang menandakan flashdisk selesai dibersihkan. Eit, tapi ini belum selesai. Lanjutkan dengan memasukkan perintah list disk lagi.
  6. Masukkan perintah create partition primary dan tekan Enter.
  7. Tulis lagi select partition 1 dan enter.
  8. Ketik active untuk mulai mengaktivkan pertisi flashdisk.aktifkan-flashdisk
  9. Selanjutnya kamu tinggal mulau  untuk proses formatting. berikut perintah CMD format flashdisk “format FS=[file system yang dipilih] label=[nama label yang ditampilkan pada windows explorer]format-flashdisk-mudah
  10. Terakhir jika ingin mengubah drive letter tinggal ketikan perintah assign letter=[sesuai drive keinginan]
  11. Jika sudah tinggal ketik exit untuk keluar.

3. Format Flashdisk dari Disk Management

Cara selanjutnya dalah format lewat disk management.sebenarnya cara format flashdisk ini hampir samasaja seperti cara pertama. Berikut caranya:

  1. Hubungkan flashdisk ke laptop/pc.
  2. Buka disk management bisa lewat windows ketik disk managementatau lewat RUN >  diskmgmt.msc.
  3. Setelah terbuka, klik kanan pada drive flashdisk dan pilih format.format-flashdisk-error
  4. Tentukan format yang diinginkan dan klik start.

Nah, itu dia 3 Cara Mengatasi Flashdisk Write Protected. Silahkan pakai cara yang menurut kalian paling mudah dan  simpel. Dan pastikan yang ingin kamu format itu flashdisk kamu, bukan Hardisk. Jika hardisk atau flashdisk kamu tidak sengaja terformat dan ingin mengembalikan file yang terhabus bisa coba Cara Mengembalikan File Yang Terhapus / Terformat di Hardiskdan flashdisk.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *