Cara Mengetahui Product Key Windows 10

Cara Mengetahui Product Key Windows 10 Termudah

Diposting pada

Cara Mengetahui Product Key Windows 10 – Product Key Windows adalah kumpulan dari 25 karakter huruf dan angka unik yang digunakan untuk melakukan aktivasi Windows 10. Di windows 10 sendiri, product key yang sudah dimasukkan akan tertanam di firmware UEFI PC/Laptop tersebut. Dan cara melihat product key windows 10 ini tidak bisa hanya  dengan mengakses UEFI saja.

Salah satu alasan kenapa Key windows tidak dapat kita lihat adalah untuk melindungi dari pembajakan. Toh, saat kita melakukan instal ulang windows 10 kita tidak perlu lagi memasukkan product key windows 10. Hal ini karena microsoft sudah mencatat hardware ID komputer kita.

Tapi namanya manusia, ada saja alasan mengapa mereka ingin mengetahui product key tersebut. Seperti ingin ganti motherboard maupun hardware penting lainnya dimana kita. Saat kita mengganti hardware penting ini tentu kita harus memasukkan ulang Serial key yang sebelumnya ada.

Untuk melihat melihat product key windows 10 ada beberapa cara  yang bisa kita pakai.  Mulai dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga hingga hanya dengan menggunakan CMD windows.

Cara Mengetahui Product Key Windows 10

cara melihat product key windows 10

Cek Product Key Windows 10 Menggunakan ProduKey Viewer

cara mengetahui product key windows 10

Cara mengetahui product key Windows 10 pertama kita bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga yakni ProduKey. Dengan ProduKey kita bisa dengan mudah mengetahui serial number dari windows di laptop atau PC. Berikut caranya:

  • Kunjungi halaman NirSoft ProduKey di http://www.nirsoft.net/utils/product_cd_key_viewer.html.
  • Download software ProduKey dan instal di PC/Laptop.
  • Setelah terinstal jalankan dengan klik kanan Run as Administrator.
  • Disana akan tampil Product Key dari windows yang kamu gunakan.

Cek Product  Key Windows 10 pakai Belarc Advisor

cara melihat product key windows 10

Cara melihat product key windows 10 kedua masih menggunakan software pihak ketiga yakni Belarc Advisor. Aplikasi ini tersedia Gratis dan bisa kamu unduh di https://www.belarc.com/products_belarc_advisor. Untuk cara menggunakannya juga tidak jauh berbeda dengan menggunakan Product Key diatas.

  • Setelah diinstal buka Belarc Advisor dengan Run as Administrator.
  • Software akan mulai memindai komputer.
  • Saat pemindaian selesai, hasil pemindaian akan ditampilkan dalam web browser.
  • Di browser kamu  tinggal klik pada bagian Software Licenses untuk melihat product key Windows 10 kamu.

Cara Mengetahui Product Key Windows 10 Tanpa Aplikasi dengan cmd

cara mengetahui product key windows 10

Cara selanjutnya kita bisa menggunakan program bawaan windows itu sendiri. Yakni CMD (Comand Prompt). Berikut caranya:

  • Buka CMD dengan mencarinnya di kolom pencarian dengan mengetikkan CMD. Kemudian buka dengan klik kanan Run as Administrator.
  • Setelah masuk jendela CMD, ketikkan perintah wmic path softwarelicensingservice get OA3xOriginalProductKey
  • Setelah memasukkan perintah diatas kamu akan mendapati kode lisensi Windows 10 yang digunakan. Kamu bisa mencatatnya bila ingin melakukan penggantian mother board.

Melihat Product Key Windows 10 Pakai Script VBS

Cara terakhir adalah dengan menggunakan script vbs. Kamu bisa mendownload script vbs disini. Setelah selesai download, ekstrak file tersebut dan buka dengan double-klik file Win10key.vbs. Secara otomatis product key windows 10  akan tampil.

Tapi perlu diketahui, cara keempat ini agak kurang akurat dan bisa saja menampilkan product key yang salah. Kami pun lebih merekomendasikan menggunakan cara pertama ataupun ke dua yang lebih akurat untuk  mendapatkan product serial key windows.

Akhir kata

Itu  dia beberapa Cara Mengetahui Product Key Windows 10 Tanpa Aplikasi. Mudah  bukan? gunakan lah dengan bijak dan jangan sekali-kali menyebarkan product key secara ilegal.  Karena selain melanggar hukum juga bisa membuat Product  Key original kamu  terblokir oleh windows.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *