harga-realme-3

Realme 3 Spesifikasi dan Harga

Diposting pada

Buat kamu yang suka dengan desain HP OPPO tapi dengan harga yang murah, Realme jawabannya. Karena Realme sendiri adalah sub-brand dari vendor besar OPPO, maka tidak heran bila Realme memiliki desain-desain hp yang sama.

Hadir kepasaran indonesia pada bulan Maret, Realme 3 dengan tagline “Power Your Style” Siap untuk bertarung di kelas hp Low-Mid. Dengan Harga Realme 3 yang tidak samai 2 juta ini, kamu sudah bisa mendapatkan beragam fitur dan spesifikasi mumpuni.

Pada kesempatan kali ini CukupTau akan membahas lebih dalam tentang si Realme 3. Disini kami akan membahas mengenai fitur, spesifikasi, kelebihan dan kekurangan Realme 3 yang harus kamu ketahui sebelum membeli hp ini. Penasaran? Silahkan langsung saja pembahasan mengenai Realme 3.

Spesifikasi Lengkap Realme 3

Brand Realme
Type 3
Rilis Maret 2019
Body Dimensi 156.1 x 75.6 x 8.3 mm
Berat 175 g
Baterai Non-removable Li-Ion 4230 mAh battery
Warna Dynamic Black, Radiant Blue, Diamond Red
Layar Type IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran 6.22 inches
Resolusi 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio (~270 ppi density)
Perlindungan Corning Gorilla Glass 3
Platform OS Android 9.0 (Pie); ColorOS 6
Chipset Mediatek MT6771 Helio P60 (12 nm)
CPU Octa-core (4×2.0 GHz Cortex-A73 & 4×2.0 GHz Cortex-A53)
GPU Mali-G72 MP3
Penyimpanan Memori eksternal microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
Memori Internal 32/64 GB
RAM 3/4 GB
Kamera Utama Dual 13 MP, f/1.8, 1/3″, 1.12µm, PDAF
2 MP, depth sensor
Fitur LED flash, HDR
Video 1080p@30fps
Kamera Depan Single 13 MP, f/2.0, 1/3″, 1.12µm
Fitur HDR
Video 1080p@30fps
Konektivitas SIM Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Jaringan GSM / HSPA / LTE
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth 4.2, A2DP, LE
GPS Yes, with A-GPS, GLONASS
USB microUSB 2.0, USB On-The-Go
NFC Tidak ada
Lainnya Jack audio 3.5mm jack
Radio FM Radio
Sensor Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass
Harga Baru Rp 1.699.000,- (3/32)
Rp 2.999.000,- (4/64)
Second Rp 1.400.000,-

Dapur Pacu ditenagai MeiaTek Helio P60

mediatek-helio-p60

Pada sektor dapur pacu, Realme 3 dibekali dengan chipset MediaTek Helio P60 ditemani ditemani oleh GPU Mali-G72 MP3 sebagai pengolah grafis. Pada pengetesan Score Antutu, Realme 3 memperoleh 132.764 poin. Dimana lebih tinggi dari adiknya Realme 2 dan juga Xiaomi Redmi Note 6 Pro.

Pada bagian RAM dan Storage ada 2 pilihan. Yang pertama RAM 3GB dengan ruang penyimpanan 32GB, dan yang kedua RAM 4GB dengan ruang penyimpanan 64GB. Kedua varian ini sama-sama memiliki slot microSD hingga 256GB.

Desain Unibodi Bergradasi

kelebihan realme 3

Realme 3 memiliki desain unibodi 3d dengan gradasi warna yang keren. Realme 3 hadir dengan 3 warna gradasi yang keren yaitu Dynamic Black, Radiant Blue, Diamond Red. Walaupun body belakang terbuat dari plastik, namun realme bisa membuatnya terlihat premium. Cover belakang hp ini dibuat refleksi dan glossy seolah-olah dilapisi kaca sehingga terlihat mewah.

Layar Keren dengan desain Dewdrop

kelebihan realme 3 screen

Hadir dengan mengusung layar berukuran 6.22 inci dengan panel IPS LCD. Sayangnya layar ini masih menggunakan resolusi HD+ 720 x 1520 piksel dengan aspek rasio 19:9 dengan kerapatan layar kurang dari ~300 ppi. Walaupun demikian, Layar Redmi 3 ini masih enak untuk dipandang dan nyaman untuk menonton video dan bermain game.

Untuk perlindungan layar sudah dilapisi dengan pelindung dari Corning Gorilla Glass 3, JAdi kamu tidak perlu khawatir lagi layar akan mudah tergores yang bisa mengurangi tampilan.

Pada bagian atas layar terdapat notch kecil yang berisi kamera depan. Desain ini diberinama oleh realme Dewdrop.

Dual Camera 13+2MP Dengan Aperture f/1.8

kelebihan realme 3 camera

Lanjut ke sektor kamera utama Realme 3. Memiliki 2 lensa kamera utama, masing-masing berukran 13 megapixel dengan aperture f/1.8 dan 2 megapixel depth sensor. Dua kamera ini juga sudah ditemani lampu LED flash.

Sementara untuk urusan selfie, Realme 3 dibekali kamera depan dengan resolusi 13 megapixel dengan aperture f/2.0.

Tidak hanya itu saja, Realme juga menambahkan fitur Nightscape dan Chroma Boost pada kameranya. Diaman Nightscape mode memudahkan kamu mengambil foto lowlight tanpa blur hanya dengan satu genggaman. Yang membuat hasil foto lebih terang dengan lebih sedikit noise dan detail lebih banyak dalam bayangan dan highlight. Sedangkan Chroma Boost membuat warna lebih cerah, dan meningkatkan jangkauan warna yang luas untuk gambar yang lebih seimbang.

Realme 2 Realme 2 Pro

Baterai Besar 4.230 mAh

harga realme 2 baterai

Realme 3 dibekali dengan baterai berkapasitas besar 4.230 mAh. Dengan daya baterai sebesar ini, Realme 3 mampu bertahan seharian penuh tanpa di cas untuk pemakaian wajar seperti browsing, media sosial, dan sedikit bermain game.

Baterai ini juga sudah dipasangkan dengan AI Power Master yang bisa meningkatkan masa pakai hingga 10%. Tidak lupa, Realme juga memberikan fitur fast charging 10W untuk mempercepat pengisian.

Sudah Android Pie dengan ColorOS 6 Terbaru

ColorOS 6.0 Oppo

Kelebihan lainnya yang ada pada realme 3 ini adalah sudah android pie 9.0. Selain itu, untuk bagian UI sudah menggunakan ColorOS 6 terbarudari Realme.

Pada ColorOS terbaru ini sudah terdapat beberapa fitur menarik seperti hyper boost, smart assistant, game assistant, game space, dan masih ada lagi.

Harga Realme 3 Terbaru

Dengan semua fitur dan spesifikasi yang dimiliki realme 3 diatas, harga realme 3 ini saat ini dibanderol Rp 1.699.000,- saja untuk varian ram 3GB dan Rp 1.999.000,- untuk RAM 4GB. Dengan harga tersebut kamu sudah bisa memiliki hp dengan desain oke, baterai besar, dan performa juga oke.

Kekurangan dan Kelebihan Realme 3

Kelebihan Kekurangan
  • Layar lebar 6.22 inci
  • Kamera belakang oke
  • Baterai besar
  • Masih menggunakan microUSB 2.0
  • Resolusi masih HD+
  • Tidak ada sensor Gyroscope
  • Fast charging baru 10W

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *