Tempat Download Game PC

7 Situs Dimana Download Game PC Gratis dan Full Version

Diposting pada

Tempat Download Game PC – Bagi sebagian orang, memainkan game menjadi sebuah cara untukmengisi waktu luang mereka. Game sekarang bagus-bagus buat dimainkan, baik itu dari segi grafik ataupun gameplaynya yang membuat orang betah untuk memainkannya. Selain untuk untuk mengisi waktu luang, game juga bisa mengurangi stres loh dan bahkan bisa untuk dijadikan sebagai pekerjaan.

Kalo ngomongin game pasti gak bakal ada habisnya buat di jelasin. Karena yang kita tau, banyak sekali game-game baru yang rilis tiap bulannya yang dimana memiliki fitur gameplay dan juga konsep yang lebih baru dari game sebelumnya.

Nah, biasanya kebanyakan orang sekarang memainkan game di smartphone, pc, dan konsol game. Kalo kamu sering main game di android pasti tinggal mendownload gamenya di playstore kan. Tapi kalau main di PC kita pasti bingung mau mendownload game dimana. Karena game pc belum ada situs yang benar-benar resmi untuk mendownload game secara gratis. Hal ini mengharuskan kita untuk mencari sendiri game yang kita mau di internet. Tapi jangan khawatir lagi, karena pada kesempatan kali ini admin akan menshare website buat download game gratis dan lengkap yang bisa kamu kunjungi. Mau tau apa saja website download game gratis itu? silahkan baca sampai habi artikel kali ini.

Situs Dimana Download Game PC Gratis dan Full Version

1. Steam

Tempat Download Game PC - Steam

Buat kamu yang seorang gamer pasti udah gak asing lagi dengan Steam. Ya, steam merupakan tempat buat download game gratis dan legal yang paling populer saat ini. Di Steam kita bisa menemukan ribuan game dan software yang bisa kita download secara gratis (beberapa berbayar). Yang perlu kamu lakukan tinggal daftar, login, dan tinggal download gamenya.

2. Ocean of Game

ocean of game

Tempat Download Game PC selanjutnya ada Ocean of Game, yang merupakan sebuah websote untuk mendownload berbagai macam game klasik. Disini kamu akan mendapati berbagai macam game klasik dengan berbagai genre dan kategori. Game -game di sini cocok buat kamu yang memiliki spesifikasi komputer yang rendah karena ukuran gamenya kecil-kecil.

3. Origin

origin

Sama seperti steam, Origin menyediakanbanyak game buat di download secara gratis. Tapi kebanyakan game yang ada di Origin ini dibuat oleh EA (Electronic Arts) Seperti Battlefield 2, FIFA dan lainnya. Buat kamu yang memang hoby memainkan game EA situs ini cocok buat kamu memilih game-game yang mungkin kamu suka.

4. GameTop

gametop

Kalo kamu mencari situs game yang full gratis dan legal, kamu bisa mengunjungi gametop. Semua game disini bisa kamu download secara gratis. Dengan kategori yang lengkap seperti Adventure, RPG, FPS, dan kategori lainnya. Cara mendownload game disini juga gampang. Karena tidak banyak pop up dan iklan yang muncul di situs ini.

5. Uplay

uplay

Kalo di origin kamu bakal nemuin banyak game keluaran EA, di Uplay kamu hanya akan menemui game keluaran Ubisoft seperti Assassin Creed, Watch Dogs, dan lainnya. Banyak game keluaran Ubisoft yang bisa kamu download di situs ini.

6. OnePlay

Tempat Download Game PC oneplay

Buat kamu yang suka dengan game premium, OnePlay menyediakan lebih dari 2ribu game premium yang siap buat kamu mainkan. Banyak game yang menarik dan terkenal ada di OnePlay. Jangan ragu buat mengunjungi website ini buat mendownload game-game seru yang ada.

7. Itch.io

itch.io

Di website download game gratis terakhir ada Itch.io. Itch.io menyediakan banyak game gratis yang bisa kamu download dan mainkan. Disini kamu akan menemukan banyak game indie dengan kualitas yang bagus.

Itulah dia beberapa situs Dimana Download Game PC Gratis dan Full Version. Jika ada situs lain yang belum disebutkan diatas, bisa kalian tambahkan situs lainnya yang kalian tau di komentar dibawah ya. Semoga artikel kaliini bermanfaat dan terimakasih karena sudah membaca artikel ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *