harga-xiaomi-poco-x3-nfc

Xiaomi POCO X3 NFC Harga dan Spesifikasi

Diposting pada

Ngomongin soal gadged apalagi smartphone memang gak ada habisnya. Hampir setiap bulan ada saja vendor yang merilis produk baru mereka dengan teknologi dan performa yang ditingkatkan. Nah, di bulan ini Xiaomi melalui sub brand mereka merilis varian terbaru mereka yakni Xiaomi POCO X3 NFC.

Xiaomi POCO X3 NFC hadir dengan harga yang terbilang cukup terjangkau dengan spesifikasi yang ada. Harga POCO X3 NFC bisa dibilang nempel ketat dengan brand sebelah yakni Realme 7 Pro yang sudah lebih dulu rilis.

Seperti namanya, POCO X3 NFC sudah pasti hadir dengan konektifitas NFC yang saat ini mulai banyak di cari. Tapi tidak hanya itu saja, bicara soal performa dan fitur lainya tidak perlu diragukan lagi. Bisa dibilang Xiaomi Poco X3 NFC ini menjadi yang tercepat dikelasnya dengan hargayang dibenderol.

Buat kamu yang penasaran dengan apasaja yang ada di poco x3 nfc ini. Berikut sedikit ulasan kami mengenai kelebihan dan kekurangan xiaomi poco x3 nfc. Tapi sebelum itu, Seperti biasa kita tengok dulu spesifikasi lengkap Xiaomi Poco X3 NFC  ini, Cekidot.

Poco X3 NFC Spesifikasi

Xiaomi Poco X3 NFC
Rilis September 2020
Body Dimensi 165.3 x 76.8 x 9.4 mm (6.51 x 3.02 x 0.37 in)
Berat 215 gram
Baterai Li-Po 5160 mAh, non-removable
Fast charging 33W, 62% in 30 min, 100% in 65 min (advertised)
Warna Cobalt Blue, Shadow Gray
Layar Type IPS LCD, 120Hz, HDR10, 450 nits (typ)
Ukuran 6.67 inches, 107.4 cm2 (~84.6% screen-to-body ratio)
Resolusi 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~395 ppi density)
Proteksi Corning Gorilla Glass 5
Platform OS Android 10, MIUI 12
Chipset Qualcomm SM7150-AC Snapdragon 732G (8 nm)
CPU Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver)
GPU Adreno 618
Penyimpanan Memori eksternal microSDXC (dedicated slot)
Memori Internal 64GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM
Kamera Utama Quad 64 MP, f/1.9, (wide), 1/1.73″, 0.8µm, PDAF
13 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1.0µm
2 MP, f/2.4, (macro)
2 MP, f/2.4, (depth)
Fitur Dual-LED flash, HDR, panorama
Video 4K@30fps, 1080p@30/120fps, 720p@960fps; gyro-EIS
Kamera Depan Single 20 MP, f/2.2, (wide), 1/3.4″, 0.8µm
Fitur HDR, panorama
Video 1080p@30fps
Konektivitas SIM Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Jaringan GSM / HSPA / LTE
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth 5.1, A2DP, LE
GPS Yes, with A-GPS, GLONASS, BDS
USB USB Type-C 2.0, USB On-The-Go
NFC Yes
Lainnya Jack audio 3.5mm jack
Radio FM radio, recording
Sensor Fingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
Harga Baru Rp 3.099.000,- (6GB)
Rp 3.499.000,- (8GB)
Second

Kelebihan POCO X3 NFC

PErtama-tama mari kita bahas kelebihan dari si Poco X3 NFC ini. Jika dilihat dari spesifikasi  yang dibawanya, hp ini memiliki beberapa kelebihan yang lumayan bikin ngiler. Apa saja itu, berikut kelebihan Poco X3 NFC.

Performa Juara

snapdragon-732g

POCO X3 NFC hadir membawa chipset Qualcomm terbaru  yakni Qualcomm Snapdragon 732G Octa-Core. Chipset ini tentunya sedikit lebih kencang bila dibandingkan dengan Realme 7 Pro yang menggunakan SD720G.

Arti G disini sendiri berarti chipset yang sudah di overclock untuk keperluan gaming. Snapdragon 732G memiliki kecepatan maksimal hingga 2,3GHz yang dipadukan dengan chipset GPU Adreno 618.

Internal Lega

Selain memiliki performa yang cukup ngebut, POCO X3 NFC juga dibekali memori penyimpanan yang cukup besar. Xiaomi menyediakan 2 varian yakni internal64GB dengan RAM 6GB dan internal 128GB dengan RAM 8GB.

Selain sudah dibekali dengan kapasitas penyimpanan internal yang cukup lega. Hp ini juga masih menyediakan slot microSD ditambah penggunaan USB OTG yang bisa kamu manfaatkan sebagai media penyimpanan eksternal tambahan.

Layar 120Hz

layar-poco-x3-nfc

Menyasar segmen smartphone gaming Mid, POCO X3 NFC hadir dengan layar berukuran 6.67 inci dengan resolusi FullHD+ dan emnggunakan rasio 20:9. Sementara untuk keamanan agar layar terhindar dari goresan, hpini sudah menggunakan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 5.

Layar besar IPS FullHD+ mungkin terlihat biasa saja. Tapi tidak untuk POCO X3 NFC. Layar pada hp ini sudah menggunakan teknologi refresh rate 120Hz. Refresh rate ini tentunya 2x lebih cepat bila dibandingkan dengan kebanyakan smartphone yang saat ini ada di pasaran di harga segini.

Dengan penggunaan Refresh Rate tinggi tentunya kamu bisa lebih menikmati proses transisi layar maupun scroling. Selain itu, buat kamu pecinta game terutama game-game action hadirnya hp dengan layar ber framerate tinggi bisa menghadirkan pengalaman yang berbeda.

Desain Lumayan

kelebihan-poco-x3-nfc

Jika bicara desain dan melihat lini-lini sebelumnya seperti Poco F1 dan Poco F2 desain menjadi nomor dua. KArena memang pada dasarnya hp ini mengejar performa bukan desain.

Tapi hal tersebut kini ternyata tidak berlaku untuk POCO X3 NFC. Smartphone ini hadir dengan tampilan yang menarik dengan dua pilihan warna keren yakni Cobalt Blue dan Shadow Gray.

Untuk body belakangnya masih menggunakan material polycarbonate dengan finishing glossy dan aksen yang menarik. Logo POCO tidak lupa tampil di bagian tengah dengan tulisan POCO yang cukup besar. Poco X3 nfc ini memiliki dimensi 165.3 x 76.8 x 9.4 mm dengan bobot 215 gram.

Baterai lebih besar

Masuk ke sisi baterai, Poco X3 NFC hadir dengan kapasitas baterai yang sedikit ditingkatkan yakni menjadi 5.160 mAh. Dengan layar ber-refresh rate tinggi tentunya akan memakan daya yang lebih dan boros baterai. Tapi bukan berarti hp ini menjadi hp  yang boros.

Xiaomi mengklaim hp ini bisa digunakan untuk bermain game hingga 10 jam atau menonton video hingga 24 jam. Selain itu kamu juga tidak perlu khawatir untuk masalah pengisian daya. Hp ini sudah dibekali pengisian daya cepat 33W. Dengan kemampuan fast chargingnya, Poco X3 NFC bisa diisi hingga penuh dari 0% sekitar 78 menit saja.

Quad Camera Lumayan

kamera-poco-x3

Kelebihan lainnya  yang dimiliki hp ini ada di sisi camera. Meski dibanderol dengan harga murah tidak melulu performa yang diutamakan. Kamera di X3 NFC ini juga cukup bisa diandalkan.

Membawa konfigurasi Quad kamera belakang dengan kamera utama beresolusi 64MP dengan sensor Sony IMX682 dan aperture f/1.89 menjadi senjata utama hp ini. Sedangkan untuk tiga lensa lainnya yakni lensa ultra-wide beresolusi 13MP, 2MPmacro, dan 2MP depth sensor.

Sementara untuk kebutuhan foto selfie, kamera depan menggunaakn resolusi 20MP dengan aperture f/2.2 lengkap dengan mode bawaan xiaomi seperti mode profesional, mode malam, ai beautify dan lainnya.

Fitur Lumayan lengkap

Untuk urusan fitur dan sensor Poco X3 NFC ini sudah terbilang cukup lengkap. Mulai dari sertifikasi IP53 anti cipratan air, FM Radio, sensor inframerah, dan konektifitas NFC bisakamu dapatkan di hp baru  Xiaomi ini.

Dengan adanya konektifitas NFC, kita tentunya bisa melakukan transaksi digital, pengecekan atau pengisian e-money, transfer data, dan lainnya dengan lebih mudah.

Baca juga : HP Xiaomi RAM 8GB dibawah 3 Juta Baru dan Second

Kekurangan Xiaomi Poco X3 NFC

Nah, untuk kekurangan Xiaomi Poco X3 NFC ini sepertinya tidak terlalu penting. Kekurangan Poco X3 NFC mungkin ada pada sektor dimensi dan bobot yang dirasa cukup berat.

Selain itu kekurangan juga ada pada sektor kamera dimana kita tidak menemukan kamera telephoto. Disini xiaomilebih memilih menggunakan lensa macro ketimbang telephoto. Padahal dalam oenggunaannya lensa telephoto ini lebih sering dibutuhkan saat ingin mengambil gambar yang jauh.

Harga Xiaomi Poco X3 NFC

Xiaomi POCO X3 NFC sudah bisa kamu pesan langsung lewat website resmi xiaomi atau bisa langsung mendatangi xiaomi store terdekat di kota anda. Harga Xiaomi POCO X3 NFC cukup menggiurkan, hp  ini dibanderol Rp 3.099.000,- untuk varian RAM 6GB dan Rp 3.499.000,- untuk varian RAM 8GB.

Akhir Kata

Mungkin itu saja sedikit pembahasan kami mengenai kelebihan dan kekurangan Xiaomi POCO X3 NFC. Semoga informasi kali ini bisa membantu kamu dalam menentukan pilihan.Terima kasih.